Skip to main content

Resep Kue Lumpur Kentang Pandan

Resep Kue Lumpur Kentang Pandan
Setelah sebelumnya telah kami informasikan juga Resep Kue Lumpur Kentang Keju, dan kali ini akan berlanjut pada bagaimana Cara Membuat Kue Lumpur Kentang Pandan. Kue Lumpur Kentang Pandan merupakan jenis kue basah, sama seperti halnya dodol apel dan yang lainnya.
Untuk Anda yang saat ini tertarik untuk membuat kue lumpur kentang pandan ini silahkan ikuti Resep Kue Lumpur Kentang Pandan yang akan memandu Anda dalam pembuatannya sampai kue lumpur kentang pandan siap untuk sisajikan.
Kue Lumpur Kentang Pandan
Kue Lumpur Kentang Pandan

Bahan :
  • 250 gr kentang kukus, haluskan
  • 200 cc santan
  • 150 cc susu cair tawar
  • 200 gr gula pasir
  • 200 gr tepung terigu
  • ½ sdt garam
  • 5 kuning telur
  • 2 putih telur
  • 10 lembar daun suji
  • 10 lembar daun pandan
  • 50 gr margarin cair
  • Kismis secukupnya, rendam dgn air hangat 5 menit, tiriskan
Cara Membuat Kue Lumpur Kentang Pandan
  1. Blender susu, santan, daun suji dan daun pandan, saring. Campur dengan bahan-bahan lainnya.
  2. Panaskan cetakan kue lumpur, tuang adonan, tambahkan kismis sesuai selera untuk hiasan topping atas.
  3. Matangkan dengan api sedang.
  4. Angkat dan hidangkan.
Demikian itulah Resep Kue Lumpur Kentang Pandan. Jangan lupa untuk mengikuti info resep terbaru lainnya yang akan kami informasikan pada kesempatan berikutnya. Selamat mencoba! Selamat menikmati kue lumpur kentang pandan hasil buatan sendiri.
-->