Skip to main content

Resep Membuat Gulai Rebung Padang

Resep Membuat Gulai Rebung Padang
Resep Gulai Rebung. Berikut dibawah ini kami perbaharui informasi resep Anda dengan menyajikan salah satu resep masakan tradisional khas Padang. Sebagaimana kita ketahui bahwa Padang memiliki banyak sekali masakan yang khas, contoh nyata kita ketahui dengan adanya rumah makan Padang di setiap daerah di Indonesia.

Baik, masakan Padang yang akan kami informasikan pada kesempatan kali ini yaitu Gulai Rebung Padang yang mana tak akan kalah menariknya dibanding Gulai Kapau, Gulai Banak Minang dan beberapa masakan Padang yang lainnya. Silahkan simak saja Resep Membuat Gulai Rebung Padang selengkapnya berikut dibawah ini.
Gulai Rebung Khas Padang
Gulai Rebung Khas Padang

Bahan :
  • 700 gr rebung muda
  • 1.5 liter santan dari 1 1/2 butir kelapa
  • Minyak goreng
Bumbu :
  • 10 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 6 buah cabai merah keriting
  • 4 cm kunyit dan
  • 6 butir kemiri (haluskan)
  • 3 potong asam kandis/1 sendok makan air asam jawa
  • 2 batang serai (memarkan)
  • 3 lembar daun jeruk
  • 2 lembar daun kunyit
  • 1 sendok teh garam halus
Cara Mebuat Gulai Rebung :
  1. Tumis semua bumbu halus hingga harum
  2. Tambahkan daun jeruk, daun kunyit, serai, asam kandis, dan garam.
  3. Tuang santan dan rebung, masak sambil diaduk-aduk hingga matang dan kuah agak mengental.
  4. Angkat. Sajikan
Demikian Resep Membuat Gulai Rebung Padang ini di sajikan. Jangan lewatkan juga info resep masakan Padang lainnnya yang akan di informasikan berikutnya.
-->