Skip to main content

Resep Pecak Ikan Ayam-Ayam Khas Aceh

Resep Pecak Ikan Ayam-Ayam Khas Aceh
Pecak Ikan Ayam-Ayam ini berasal dari daerah Aceh yang terdiri atas dua ekor ikan ayam-ayam dan di iringi dengan beberapa bumbu lainnya seperti jeruk nipis, santan, serai, dan bahan-bahan lainnya yang akan ikut serta berkolaborasi dan menghasilkan pecak ikan yang siap saji. Pecak Ikan Ayam-Ayam ini tidak akan kalah menariknya untuk anda coba. Silahkan simak Resep Pecak Ikan Ayam-Ayam seperti berikut dibawah ini.
Pecak Ikan Ayam-Ayam
Pecak Ikan Ayam-Ayam Khas Aceh
Bahan-bahan :
  • 2 ekor ikan ayam-ayam
  • 1 buah jeruk nipis
  • 400 ml santan dari 1 butir kelapa
  • 1 batang serai, memarkan
  • 1 sdt garam
  • 2 sdm minyak goreng
Bumbu :
  • 6 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 1 rsj jahe
  • 1 rsj kunyit
  • 1 rsj lengkuas
  • 2 buah cabai merah
Cara Membuat Pecak Ikan Ayam-ayam :
  1. Bersihkan ikan, lumuri ikan dengan air jeruk dan garam. Diamkan sebentar.
  2. Haluskan bumbu.
  3. Tumis bumbu halus hingga harum. Tambahkan serai.
  4. Tuang santan, masukkan ikan. Masak lagi sekitar 10 menit.
  5. Angkat. Lalu bakar ikan di atas bara api sambil di balik-balik dan di olesi bumbu.
  6. Sajikan dengan nasi putih.
Demikian Resep Pecak Ikan Ayam-Ayam Khas Aceh. Selamat mencoba!
-->