Skip to main content

Resep Keripik Singkong Pedas

Resep Keripik Singkong Pedas
Keripik Singkong Pedas. Selain di goreng biasa dengan bumbu spesial seperti Singkong Goreng Keju, seperti yang kita ketahui bahwa singkong juga bisa di buat keripik. Keripik singkong terdiri dari beberapa jenis, dan yang akan kami sampaikan pada kesempatan kali ini yaitu mengenai bagaimana cara membuat keripik singkong pedas. Cara membuat keripik singkong pedas tidak terlalu sulit.

Kalaupun terbilang mudah, mungkin tidak untuk yang belum tahu atau jelasnya belum mengetahui bagaimana cara membuat keripik singkong, yang bisa dilakukan untuk bisa menikmatinya hanya membelinya di warung-warung atau kios yang menyediakan keripik singkong pedas ini. Dalam artikel ini akan kami pandu Anda semuanya yang belum tahu cara membuat keripik singkong pedas. Simak Resep Keripik Singkong Pedas selengkapnya.

Keripik Singkong Pedas
Keripik Singkong Pedas

Bahan :
  • 1 kg singkong
  • 1 sdm kapur sirih
  • 300 ml air matang
  • 5 sdm garam untuk rendaman
  • 5 siung bawang putih, haluskan untuk rendaman
  • 2 sdm gula pasir untuk bumbu
  • Minyak untuk menggoreng
Haluskan :
  • 8 butir bawang merah
  • 150 gr cabai merah keriting
  • 1½ sdt garam
Cara Membuat :
  1. Singkong dikupas dan dicuci bersih, iris tipis dengan menggunakan alat pengiris untuk membuat keripik, tapi usahakan ukuran irisan sama tipisnya.
  2. Campur air dengan air kapur sirih, beri bawang putih dan garam yang sudah dihaluskan, aduk rata. Rendam irisan singkong ke dalamnya hingga 30 menit, angkat dan tiriskan.
  3. Panaskan minyak, goreng singkong hingga matang dan kering, angkat dan tiriskan keripik singkong hingga dingin dan tak berminyak.
  4. Panaskan minyak, tumis bumbu halus, aduk-aduk. Tuang gula pasir, aduk hingga rata. Sesudah bumbu mengering, kecilkan/ matikan api terus masukkan keripik singkong, aduk hingga rata Angkat, tiriskan dan diamkan hingga dingin terus sajikan.
Demikian Resep Keripik Singkong Pedas ini saya sampaikan, semoga bisa membantu anda yang memang belum bisa dan tengah berusaha untuk bisa membuat keripik singkong pedas hasil buatan sendiri. Selamat mencoba! Semoga bermanfaat.
-->