Skip to main content

Resep Membuat Kolak Angsle

Resep Membuat Kolak Angsle
Kolak Angsle ini tak kalah menariknya untuk dicoba, selebihnya tak kalah nikmatnya ketika Anda menyantapnya. Dalam resep ini kolak angsle terdiri atas beberapa bahan dasar seperti pisang tanduk yang di potong bulat, singkong, kacang ijo, santan, dan beberapa bahan lainnya yang di kolaborasikan dalam pembuatan kolak angsle ini.

Sehingga menghasilkan hasil masakan yang cocok sekali disajikan sebagai tajil di saat berbuka puasa bersama keluarga. Untuk Anda yang ingin membuatnya silahkan simak Resep Kolak Angsle yang sudah kami sajikan secara lengkap seperti berikut dibawah ini.

Resep Membuat Kolak Angsle
Bahan-bahan :
  • 1 buah (250 gram) pisang tanduk, dipotong bulat tebal 1 cm
  • 200 gram singkong, dipotong-potong
  • 100 gram kacang hijau
  • 2.200 ml santan dari 1 1/2 butir kelapa
  • 3 lembar daun pandan, disimpulkan
  • 5 cm kayu manis
  • 300 gram gula pasir
  • 5 buah nangka, dipotong kotak
  • 1/2 sendok teh garam
  • 100 gram sagu mutiara, direbus
  • 150 gram cincau hitam, dipotong kotak
Cara Membuat :
  1. Rebus kacang hijau dengan santan, daun pandan, dan kayu manis sampai matang.
  2. Masukkan singkong. Rebus sampai matang.
  3. Masukkan gula pasir, pisang, nangka, garam, sagu mutiara, dan cincau hitam.
  4. Masak sampai mendidih.
  5. Sajikan Untuk 10 porsi.
Demikian Resep Membuat Kolak Angsle yang dapat disajikan kali ini. Jangan lewatkan juga info resep selanjutnya. Selamat mencoba!
-->