Skip to main content

Resep Sayap Ayam Masak Santan

Resep Sayap Ayam Masak Santan
Resep Sayap Ayam Masak Santan adalah masakan yang melibatkan santan yang mungkin bagi orang Indonesia tak asing, namun walaupun begitu tidak semua orang bisa membuatnya sendiri, karena pada pelaksanaannya dibutuhkan resep yang pas supaya hasil masakan menjadi enak dan lezat.

Sayap Ayam Masak Santan ini cocok di sajikan dalam berbagai momen, lebaran atau hari Raya Idul Fitri, tasyakuran, dll. Seperti opor ayam, masakan ini bisa di nikmati bersama nasi hangat atau ketupat. Bagi anda yang belum mengetahui caranya namun tertarik untuk mencobanya, silahkan simak Resep Sayap Ayam Masak Santan selengkapnya.

Sayap Ayam Masak Santan
Sayap Ayam Masak Santan

Bahan :
  • 8 potong sayap ayam
  • 10 butir telur puyuh, rebus, kupas
  • 2 butir tomat hijau, belah delapan
  • 4 sdm minyak untuk menumis
  • 1/2 butir biji pala
  • 3 cm jahe
  • 5 buah cabai merah
  • 3 sdm kecap manis
  • 1 1/2 liter santan
  • Bawang goreng secukupnya
Haluskan :
  • 6 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1/2 sdt merica butir
  • 1 sdt garam
  • Penyedap jika suka
Cara Membuat :
  1. Potong masing-masing sayap ayam pada sendinya. Sisihkan.
  2. Panaskan minyak, tumis bumbu yang di haluskan sampai harum.
  3. Tambahkan biji pala, jahe, dan cabai merah.
  4. Tuang santan, lalu tambahkan kecap manis.
  5. Aduk sampai santan mendidih dan ayam empuk.
  6. Masukkan telur puyuh rebus dan tomat.
  7. Masak dengan api kecil sampai sayap ayam matang dan santan mengental.
  8. Angkat. Taburi dengan bawang goreng.
Resep Sayap Ayam Masak Santan ini Untuk 4 orang. Jangan lupa share info resep ini jika menurut anda bermanfaat. Selamat mencoba dan menikmati hasilnya. Terimakasih atas kunjungannya. Lihat juga resep lainnya dibawah ini. Semoga bermanfaat.
-->