Skip to main content

Resep Membuat Saksang Daging Sapi

Resep Membuat Saksang Daging Sapi
Resep Membuat Saksang Daging Sapi. Setelah sebelumnya kami sajikan Resep Daging Sapi Rica-Rica, kali ini akan kami perbaharui informasi Anda dengan menyajikan resep yang tak kalah menariknya yaitu dengan Resep Membuat Saksang Daging Sapi.

Menurut informasi yang kami dapatkan mengenai masakan saksang, konon katanya, Saksang atau sangsang adalah masakan khas dari tanah Batak yang terbuat dari daging babi atau daging anjing yang dicincang dan dimasak dengan menggunakan darah, santan dan rempah-rempah (termasuk jeruk purut dan daun salam, ketumbar, bawang merah, bawang putih, cabai, merica, serai, jahe, lengkuas, kunyit dan andaliman). Saksang menjadi makanan wajib dalam adat pernikahan Batak, (katanya).

Tapi, karena menurut kepercayaan yang kami yakini memasak atau mengkonsumsi daging babi ataupun anjing itu di haramkan, jadi kami hanya bisa memberikan informasi mengenai saksang daging sapi bukan daging babi ataupun anjing. Berikut di bawah ini selengkapnya.

Saksang Daging Sapi
Bahan-bahan :
  • 500 gram daging sapi, potong dadu
  • 1/2 butir kelapa parut
  • 1 sdm ketumbar, haluskan
  • 3 sdm minyak, untuk menumis
  • 500 ml air
Bumbu yang dihaluskan :
  • 6 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 10 buah cabai kriting
  • 6 buah cabai rawit
  • 3 cm jahe
  • 2 cm lengkuas
  • 2 cm kunyit
  • 2 batang serai, potong-potong
  • 2 sdt garam
  • 1sdt gula putih
Bahan lainnya :
  • 3 lembar daun jeruk
  • 2 lembar daun salam
  • 1/2 sdt kaldu instan (jika suka)
Cara Membuat Saksang Daging Sapi :
  1. Campur kelapa parut dan ketumbar, sangrai hingga kecoklatan. Angkat.
  2. Tumbuk hingga mengeluarkan minyak. Sisihkan.
  3. Tumis bumbu yang di haluskan, daun jeruk, dan daun salam hingga matang.
  4. Masukkan daging sapi, aduk hingga berubah warna.
  5. Tuangkan air, masak hingga air berkurang setengahnya.
  6. Masukkan campuran kelapa sangrai dan kaldu bubuk.
  7. Masak hingga daging empuk dan kuah habis.
  8. Angkat, sajikan. Selamat mencoba!
-->