Skip to main content

Resep Perkedel Kentang Ayam

Resep Perkedel Kentang Ayam
PERKEDEL KENTANG AYAM merupakan salah satu masakan yang sederhana, tapi tidak dengan rasanya yang enak, gurih, dan bergizi tentunya. Selain itu cara pembuatannya sangat praktis dan mudah. Bagi sobat yang belum mengetahui cara membuatnya silahkan baca dan simak saja Resep Perkedel Kentang Ayam selengkapnya dibawah ini.

Resep Perkedel Kentang Ayam
Resep Perkedel Kentang Ayam

Bahan :
  • 300 gram daging ayam, cincang
  • 250 gram kentang, goreng, haluskan
  • 2 sdm jagung manis kalengan, tiriskan
  • 1 tangkai daun seledri, tiris halus
  • 1 butir telur, kocok lepas
  • 1 putih telur, kocok sebentar
  • Minyak untuk menggoreng
Haluskan :
  • 1 sdm bawang goreng
  • 1 sdt merica bubuk
  • 1 sdt garam
  • Penyedap jika suka
Cara Membuat Perkedel Kentang Ayam:
  1. Campur daging ayam cincang dengan kentang halus, jagung manis, daun seledri, dan bumbu yang sudah di haluskan. Aduk rata.
  2. Ambil satu sendok makan adonan. Bentuk bulat, lalu pipihkan. Celupkan dalam putih telur, lalu goreng dengan minyak panas sampai kuning kecoklatan.
  3. Angkat. Sajikan dengan saus sambal dan saus tomat.
Resep Perkedel Kentang Ayam ini Untuk 4 orang. Selamat mencoba resepnya dan menikmati perkedel kentang ayam bersama keluarga tercinta. Jangan lupa share ya! Terimakasih atas kunjungannya. Semoga bermanfaat.
-->