Skip to main content

Cara Membuat Kue Semprit

Cara Membuat Kue Semprit
Resep Kue Semprit. Walaupun sangat cocok untuk sajian di momen istimewa seperti sajian menu lebaran, kue semprit juga cocok di sajikan saat santai anda bersama keluarga. Kue Kering Semprit merupakan salah satu jenis kue kering seperti halnya Kue Sagu Keju. Ternyata sampai saat ini masih banyak orang yang menggemari kue semprit ini untuk sajian momen tertentu atau hanya sebagai makanan ringan sendiri.

Kalaupun terbilang banyak penggemarnya, tapi tidak semuanya bisa membuatnya sendiri. Buktinya tidak sedikit orang memilih untuk membelinya di warung atau kios yang menyediakannya. Karena itu pada kesempatan ini kami sajikan Cara Membuat Kue Semprit untuk bisa memandu anda khususnya yang belum mengetahui cara membuatnya. Berikut Resep Membuat Kue Kering Semprit selengkapnya.

Kue Semprit
Kue Semprit

Bahan :
  • Tepung terigu protein sedang, 350gram
  • Tepung maizena, 100gram
  • 1/2 sendok teh garam
  • Gula bubuk, 200gram
  • Mentega, 200gram
  • Sukade, 50 gr buah kering untuk hiasan
  • 1 sendok teh vanila bubuk
  • Kuning telur, 4 butir
  • 2 putih telur
  • Margarin secukupnya bikin olesan
Cara Membuat :
  1. Pertama, mentega dikocok dengan setengah bagian gula bubuk hingga mengembang. Tambahkan kuning telur satu per satu seraya terus kocok hingga tercampur rata.
  2. Tambahkan tepung terigu, vanili bubuk, tepung maizena, garam. Aduk hingga rata perlahan-lahan menggunakan sendok kayu.
  3. Setelah itu kocok putih telur bersama dengan sisa gula bubuk hingga adonan mengembang kaku. Kemudian masukkan kedalam adonan tepung sedikit demi sedikit hingga merata.
  4. Siapkan loyang datar, olesi dengan margarin. Siapkan plastik segitiga yang sudah diberi spuit / lubang berbentuk bintang.
  5. Semprotkan kedalam loyang perlahan, selanjutnya hias atasnya dgn sukade warna merah. Lakukan hingga semua adonan habis.
  6. Setelah adonan habis, masukkan kedalam oven bersuhu 160°C selama kurang lebih 25 menit / sampai matang kering.
  7. Sesudah matang, angkat biarkan dingin. Simpan kedalam wadah / toples yang kedap udara.
Demikian itulah Cara Membuat Kue Semprit ini. Jangan lewatkan info resep terbaru lainnya yang akan di informasikan berikutnya. Selamat mencoba! Semoga bermanfaat.
-->